0

iPad, Teknologi Teranyar dari Apple

Posted by Shinichi Kudo on Jumat, Januari 29, 2010
Gadget anyar Apple yang paling dinanti akhirnya muncul. iPad, demikian nama komputer tablet Apple tersebut. CEO Apple Steve Jobs terjun sendiri untuk memperkenalkan perangkat seharga US$ 499 atau sekitar Rp 4 jutaan ini.

Ya, ini merupakan salah satu yang mengejutkan dari kehadiran iPad. Sebab, para analis sebelumnya telah mewanti-wanti bahwa gadget ini akan dijual di kisaran US$ 1.000.

Namun sepertinya Apple cukup peka atas kondisi resesi ekonomi yang masih bergelayut, sehingga tak jadi mematok harga yang kelewat mahal untuk jagoan barunya tersebut.

Pun demikian, iPad Rp 4 jutaan ini merupakan untuk versi yang paling rendah, yang memiliki konektivitas Wi-Fi dan solid state memori 16 GB. Sementara untuk versi paling mahal ada pula, dilengkapi konektivitas 3G dan memori 64 GB dibanderol US$ 829.

Jika menilik dari penjelasan Jobs, iPad sepertinya lebih ditujukan sebagai perangkat hiburan ketimbang untuk bekerja. Sebab bisa digunakan untuk pembaca elektronik (e-reader), ngegame, berselancar di internet hingga menonton video.

"Kami ingin memulai tahun 2010 dengan memperkenalkan perangkat yang revolusioner," ujar Jobs, dikutip detikINET dari Reuters (28/1/2010).

Tertarik untuk langsung membeli? Sabar dulu. Sebab, Apple baru berencana melego iPad ke pasaran dalam dua bulan ke depan.

Artikel ini dikutip tanpa mengalami perubahan dari http://www.detikinet.com/

|
0

4 Aplikasi Symbian Terpopuler

Posted by Shinichi Kudo on Kamis, Januari 28, 2010
Perkembangan teknologi telepon selular alias handphone adalah pangsa pasar yang sangat menggairahkan di mata para pengembang software ataupun penyedia aplikasi. Mereka berlomba untuk membuat sistem operasi dan aplikasi yang canggih dan menjadikan ponsel semakin bersahabat dengan penggunanya.

Saat ini setidaknya ada belasan sistem operasi yang beredar di pasar, dan yang menduduki peringkat teratas diantaranya ada Java, Symbian, Windows Mobile, dan BlackBerry. Sedangkan untuk aplikasinya bisa mencapai ratusan hingga ribuan.

Diantara sekian banyak aplikasi tersebut, kali ini akan ditampilkan 4 Aplikasi Symbian Terpopuler di Indonesia. Keempat aplikasi tersebut diantaranya adalah:



Software ini banyak dipakai oleh kalangan kawula muda dan menjadikannya sebagai aplikasi pemutar MP3 yang paling populer hingga saat ini. Walaupun sekarang sudah banyak pemutar MP3 bawaan di ponsel, kebanyakan masih menyukai Ultra MP3 karena selain navigasinya gampang, juga dilengkapi skin yang menarik dan yang tidak kalah penting suara yang dikeluarkan juga stabil dan enak didengar.


Tidak dapat dipungkiri, wabah demam Facebook adalah faktor yang mendorong banyaknya pengguna aplikasi ini. Opera Mini merupakan aplikasi wajib bagi mereka yang senang online, baik untuk sekedar update status, mencari teman, googling, blogging, sampai pada transaksi bisnis.



Aplikasi ini tidak jauh berbeda dengan Windows Exprorer pada Windows. Digunakan untuk mengelola file yang ada di hard disk ataupun yang terdapat pada memory card. Aplikasi ini menjadi penting karena kebanyakan ponsel cerdas yang berbasis multimedia dapat menyimpan ratusan hingga ribuan file foto, video, ataupun lagu dan akan sangat merepotkan jika tidak ada exprorer. Selain mengorganisir file dengan kemampuan copy, cut, delete dan paste, SeleQ juga bisa menyembunyikan file yang penting, sehingga tidak bisa sembarangan dilihat orang.


Ini dia surganya bagi mereka yang senang ngobrol di internet alias chatting. Walaupun harga SMS sekarang sudah lebih murah dari sebuah permen, tetap saja chatting lebih seru. Apalagi kalau ditambah fasilitas emoticon, avatar keren sampai file sharing seperti yang ada pada Mig33.
Semua aplikasi di atas dapat Anda download di http://wap.getjar.com/.

|
0

Sistem Keamanan dengan Pengenalan Wajah

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 25, 2010
Saat perkembangan teknologi informasi yang melesat bak meteor dalam abad ini, keamanan bukan lagi merupakan kebutuhan yang bisa dianggap remeh. Setiap orang membutuhkan keamanan, baik menjaga dirinya sendiri maupun benda yang sangat berharga ataupun privacy dari akses orang-orang yang tidak diinginkan.

Betapa pentingnya sebuah keamanan hingga tidak jarang orang mengeluarkan uang sangat banyak hanya untuk sebuah keamanan. Jika superstar sekelas Britney Spears saja menghabiskan Rp 4,6 milyar dalam setahun untuk membayar jasa keamanan, bisa dibayangkan betapa banyaknya uang keamanan yang harus dikeluarkan oleh Pemerintah AS untuk melindungi Presiden Barrack Obama ataupun Pemerintah Perancis untuk melindungi lukisan Monalisa yang terkenal itu.

Akan tetapi, sistem keamanan bukan hanya untuk melindungi orang atau benda penting saja karena kita juga bisa memberlakukan sistem keamanan di rumah atau di kantor. Beberapa sistem keamanan modern sudah dikembangkan demi kenyamanan pemilik, diantaranya adalah kode akses dengan menggunakan kunci password, verifikasi sidik jari, verifikasi retina, dan verifikasi dengan pengenalan wajah.


Gambar 1. Deteksi Wajah di Pintu Masuk

Di dalam rumah, ada kalanya pemilik hanya mengizikan orang-orang yang dia kenal untuk dapat masuk ke lingkungan rumahnya atau ada ruangan tertentu di dalam rumah yang sangat privat yang hanya boleh diakses oleh orang tertentu saja. Karena itu, sistem kemanan dengan pengenalan wajah sangat cocok diterapkan untuk situasi ini untuk keperluan mencegah ruangan tertentu atau rumah secara keseluruhan dari akses orang yang tidak diinginkan.

Sistem keamanan dengan pengenalan wajah bekerja dengan memanfaatkan kamera digital sebagai media untuk membaca data, kemudian data tersebut dikirim ke komputer untuk diolah dengan menggunakan deteksi tepi pada sistem pengolahan citra digital. Sebelumnya, kita harus mempunyai database terlebih dahulu orang-orang mana aja yang mempunyai akses terhadap sistem keamanan tersebut. Selanjutnya, dari database tersebut diprogram dengan menggunakan bahasa C dengan ketentuan jika orang-orang yang ada database tersebut terverifikasi, maka komputer akan menggerakkan motor DC yang sebelumnya telah terinterface dengan PC untuk membuka pintu. Tingkat akurasi sistem ini dapat dibuat mendekati 98% tergantung kemampuan komputer dan algoritma dalam program.


Gambar 2. Deteksi Tepi

Anda tertarik dengan sistem keamanan ini, tidak ada salahnya mencobanya di rumah Anda.

Topik terkait:

|
0

Aplikasi Game pada Facebook

Posted by Shinichi Kudo on Jumat, Januari 22, 2010
Siapa yang tidak kenal Facebook saat ini? Situs jejaring sosial yang dibuat oleh Mark Zuckerberg yang belum genap berusia 6 tahun ini telah diakses oleh jutaan umat manusia di muka bumi dan menjadikannya sebagai situs jejaring sosial nomor 1 di dunia. Facebook bukan hanya telah membuat Friendster kehilangan popularitas sampai harus merombak total tampilannya, tetapi juga mempengaruhi pengembangan dan tingkat penjualan ponsel.

Yang menjadikan Facebook berbeda dengan situs jejaring sosial lain, salah satunya adalah tersedianya aplikasi game yang bisa dimainkan bersama teman-teman lain. Game ini ternyata mampu membuat kita betah berlama-lama di situs ini, selain tentu saja mencari teman ataupun chatting.

Beberapa aplikasi game pada Facebook yang banyak dimainkan orang antara lain :

Dalam game ini kita adalah seorang koki. Kita bisa memilih salah satu teman untuk menjadi pelayan cafe. Menu yang disajikan ada banyak pilihan dan semakin tinggi level kita bisa memilih menu yang lebih mahal sehingga koin yang kita kumpulkan akan bertambah banyak. Koin ini dapat dipergunakan untuk memperlebar cafe ataupun membeli perabotan.

Seperti namanya, disini kita bekerja di ladang pertanian. Bisa memelihara ternak, bertani, dan menanam pohon buah-buahan. Koin hasil panen bisa dipergunakan untuk memperlebar ladang, membeli ternak, atau menambah dekorasi.


Disini kita memelihara ikan, membuatnya berkembang biak, dan mendekor aquarium sesuai dengan budget dan keinginan kita.

Merupakan game yang paling banyak peminatnya hingga saat ini. Kita bersama teman-teman adalah sebuah keluarga mafia yang menjalankan kerajaan kriminal dan berjuang untuk menjadi yang terkuat.

Saat bermain game ini, kita diberikan sebuah binatang peliharaan, kita harus memeliharanya, memberikan dia makan, membersihkan badannya sampai menata pakaian dan aksesori lainnya.

Disini kita bisa puas bermain kartu secara online.

|
1

Mengenal Rectifier

Posted by Shinichi Kudo on Kamis, Januari 21, 2010
Komponen elektronik kebanyakan hanya bekerja pada arus searah (DC) yang lemah. Sementara arus listrik yang dihasilkan dari gardu adalah arus bolak balik (AC) dengan tegangan 220 - 230 Volt AC. Maka dari itu diperlukan suatu alat yang dapat mengubah arus bolak balik menjadi searah yang selama ini kita kenal dengan nama adaptor atau dalam bahasa elektronikanya rectifier atau penyearah.

Rectifier atau adaptor ini sangat familiar karena banyak sekali kita jumpai dalam peralatan elektronik, mulai dari yang built in seperti yang ada pada CPU dan televisi sampai pada yang terpisah seperti charger ponsel.

Sebuah rangkaian rectifier sederhana bisa dibuat dengan hanya memerlukan beberapa komponen elektronika murah antara lain transformator, dioda, kapasitor, dan resistor.

Berdasarkan sinyal outputnya, rectifier dapat dibedakan menjadi dua macam, half wave rectifier atau penyearah setengah gelombang dan full wave rectifier atau penyearah gelombang penuh.

Gambar 1. Half Wave Rectifier

Penyearah setengah gelombang biasanya didesain hanya dengan melewatkan arus bolak balik yang sudah diturunkan oleh transformator ke sebuah dioda, sedangkan untuk penyearah gelombang penuh biasanya arus akan melewati rangkaian empat buah dioda atau dioda bridge. Sedangkan fungsi kapasitor pada penyearah gelombang penuh adalah sebagai smooter sehingga arus yang dihasilkan mendekati sebuah garis lurus.




Gambar 2. Full Wave Rectifier

Sumber gambar:
http://www.amazon.com/

|
4

Apa itu Interface?

Posted by Shinichi Kudo on Rabu, Januari 20, 2010
Dalam Wikipedia Bahasa Indonesia, interface atau dalam istilah Indonesianya Antar Muka dapat diartikan sebagai sebuah titik, wilayah, atau permukaan di mana dua zat atau benda berbeda bertemu; dia juga digunakan secara metafora untuk perbatasan antara benda.

Dalam hubungannya dengan perangkat lunak, interface dapat diartikan sebagai sarana atau medium atau sistem operasi yang digunakan untuk menghubungkan antara perangkat mikroprosesor agar dapat berkomunikasi dengan pengguna (user). Sedangkan pada konteks perangkat keras interface berarti komponen elektronika yang menghubungkan atau mengkomunikasikan prosesor dengan komponen atau perangkat lain dalam suatu sistem.

Interface dalam perangkat lunak dibagi menjadi 2 macam, Command Line Interface (CLI) dan Graphical User Interface (GUI). CLI adalah tipe interface dimana sistem operasi yang dipakai berupa text terminal yang berisi program atau perintah tertentu, misalnya menggunakan Command Prompot pada microsoft windows. Sedangkan GUI adalah bentuk komunikasi dengan menampilkan windows, seperti kotak dialog, icon, menu dan sebagainya.


Gambar 1. CLI

Dalam perangkat keras, interface dapat dibedakan menjadi 2 macam yaitu serial interface paralel interface. Salah satu contohnya adalah interface menggunakan IC PPI 8255.


Gambar 2. PPI 8255

Sumber gambar:
http://www.sharpmz.org/mz-700/8255.html

|
0

Function Keys For Excel 2007

Posted by Shinichi Kudo on Selasa, Januari 19, 2010
Excel 2007 provides many keypad shortcuts to speed up data processing. We can see a lot of shortcuts that can be used to accelerate processing of data using Excel 2007. F1 until F2 function keys are some of them.

However, some people do not know the function keys. Here are the function keys in excel 2007:

F1
Displays the Microsoft Office Excel Help task pane. CTRL+F1 displays or hides the Ribbon, a component of the Microsoft Office Fluent user interface. ALT+F1 creates a chart of the data in the current range. ALT+SHFT+F1 inserts a new worksheet.

F2
Edits the active cell and positions the insertion point at the end of the cell contents. It also moves the insertion point into the Formula Bar when editing in a cell is turned off. SHFT+F2 adds or edits a cell comment. CTRL+F2 displays the Print Preview window.

F3
Displays the Paste Name dialog box. SHFT+F3 displays the Insert Function dialog box.

F4
Repeats the last command or action, if possible. CTRL+F4 closes the selected workbook window.

F5
Displays the Go To dialog box. CTRL F5 restores the window size of the selected workbook window in Microsoft Excel.

F6
Switches between the worksheet, Ribbon, task pane, and Zoom controls. In a worksheet that has been split (View menu, Manage This Window, Freeze Panes, Split Window command), F6 includes the split panes when switching between panes and the Ribbon area. SHFT+F6 switches between the worksheet, Zoom controls, task pane, and Ribbon. CTRL+F6 switches to the next workbook window when more than one workbook window is open.

F7
Displays the Spelling dialog box to check spelling in the active worksheet or selected range. CTRL+F7 performs the Move command on the workbook window when it is not maximized. Use the arrow keys to move the window, and when finished press ENTER, or ESC to cancel.

F8
Turns extend mode on or off. In extend mode, Extended Selection appears in the status line, and the arrow keys extend the selection. SHFT+F8 enables you to add a nonadjacent cell or range to a selection of cells by using the arrow keys. CTRL+F8 performs the Size command (on the Control menu for the workbook window) when a workbook is not maximized. ALT+F8 displays the Macro dialog box to create, run, edit, or delete a macro.

F9
Calculates all worksheets in all open workbooks. SHFT F9 calculates the active worksheet in Microsoft Excel. CTRL ALT F9 calculates all worksheets in all open workbooks, regardless of whether they have changed since the last calculation. CTRL ALT SHFT F9 rechecks dependent formulas, and then calculates all cells in all open workbooks, including cells not marked as needing to be calculated. CTRL F9 minimizes a workbook window to an icon.

F10
Turns key tips on or off. SHFT F10 displays the shortcut menu for a selected item in Microsoft Excel. ALT SHFT F10 displays the menu or message for a smart tag. If more than one smart tag is present, it switches to the next smart tag and displays its menu or message. CTRL F10 maximizes or restores the selected workbook window.

F11
Creates a chart of the data in the current range. SHFT+F11 inserts a new worksheet. ALT+F11 opens the Microsoft Visual Basic Editor, in which you can create a macro by using Visual Basic for Applications (VBA).

F12
Displays the Save As dialog box.

Now, we can format data faster using these function keys.


These information was taken from : http://www.keyxl.com/

|
0

PLC (Programmable Logic Controller)

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 18, 2010
PLC (Programmable Logic Controller) adalah sebuah peralatan elektronik digital yang dirancang untuk menyimpan program pengontrol dalam menggerakkan mesin industri atau peralatan otomatis lain dengan memori yang dapat diprogram dan dihapus.


Gambar P.1 PLC merk Omron

Dahulu sebelum adanya PLC, sebuah mesin otomatis dikendalikan oleh relay dan timer yang jumlahnya tergantung dari banyaknya perintah terhadap mesin tersebut. Tetapi sistem kontrol konvensional yang menggunakan relay atau timer memiliki beberapa kelemahan antara lain :
  1. Membutuhkan relay atau timer yang banyak.
  2. Memakan tempat sehingga dimensi body mesin yang menjadi besar.
  3. Menyulitkan dalam maintenance karena kabel yang sangat banyak pada panel kontrol.
  4. Perubahan fungsi kerja mesin menyebabkan perombakan total pada panel kontrol.
  5. Biaya pembuatan dan pemeliharaan sangat besar.

Menjawab semua kendala di atas, maka pada tahun 1969 diperkenalkanlah sebuah peralatan kontrol yang dinamakan PLC (Programmable Logic Controller) oleh Richard E. Morley. PLC memang dirasa jauh lebih praktis dari sistem kontrol konvensional oleh relay karena sebagai device tunggal yang mampu mengolah banyak data I/O menggantikan puluhan bahkan ratusan relay dan timer. Selain itu, karena program bisa dihapus dan diganti, perubahan fungsi input dan output tidak mempengaruhi panel kontrol, hanya perlu mengganti program saja. Hal di atas tentu saja menyebabkan industri bisa menekan biaya maintenance dan operasional mesin.

Untuk program PLC biasanya menggunakan bahasa Diagram Ladder dan Simulator. Bahasa program Diagram Ladder dibuat sama seperti logika relay, sehingga bagi yang terbiasa menggunakan logika relay bisa cepat menguasai Diagram Ladder.

Gambar P.2 Diagram Ladder

Sumber gambar PLC Omron : http://www.tintegrator.com/

Baca juga : Saklar dan Relay


|
1

Pengontrol AC Otomatis Menggunakan Mikrokontroler

Posted by Shinichi Kudo on Kamis, Januari 14, 2010
Pemborosan daya sering sekali kita jumpai, apalagi kalau sudah berada di tempat umum. Salah satunya adalah AC (Air Conditioner) yang dibiarkan hidup terus menerus sepanjang hari, bahkan non stop 24 jam. Hal tersebut biasanya terjadi karena kita enggan direpotkan dengan urusan mati hidup AC, jika AC dimatikan, nanti harus dihidupkan lagi jika suhu ruangan naik. Akibatnya konsumsi energi oleh AC berlangsung terus menerus, padahal jika kita menggunakan AC seperlunya saja, banyak sekali daya yang bisa dihemat.

Kita bisa mengontrol AC secara otomatis dengan menggunakan sensor suhu berbasis mikrokontroler. Sensor suhu yang bisa kita gunakan adalah LM 35. Selain sensor suhu LM 35 dan mikrokontroler, kita membutuhkan rangkaian ADC (rangkaian converter dari Analog ke Digital) dan Relay.



Cara kerja pengontrol AC otomatis menggunakan mikrokontroler adalah sebagai berikut. LM 35 menerima input berupa besaran suhu ruangan dalam bentuk sinyal analog. Sinyal ini diteruskan ke rangkaian ADC dan dikonversi menjadi sinyal digital untuk kemudian diteruskan ke mikrokontroler. Mikrokontroler disini memegang peranan penting sebagai pengontrol AC, pada suhu berapa AC dinyalakan dan pada suhu berapa AC dimatikan, sesuai dengan program yang kita masukkan. Selanjutnya mikrokontroler mengatur on / off relay untuk keperluan mengontrol on / off AC.



Selamat mencoba!

Sumber gambar sensor LM 35:


Topik Terkait :

|
0

Apa Itu Pengolahan Citra Digital?

Posted by Shinichi Kudo on Selasa, Januari 12, 2010
Citra digital dapat didefinisikan sebagai gambar (image) dalam tampilan dua dimensi yang disimpan dalam bentuk/format digital. Gambar tersebut oleh komputer didefinisikan sebagai sebuah bidang (dengan luas tertentu) yang terdiri dari banyak titik dengan koordinat tertentu. Banyaknya titik dalam bidang inilah yang dinamakan pixel. Semakin banyak pixel, citra yang dihasilkan semakin jelas.

Citra digital dapat dihasilkan dari beberapa media, antara lain kamera digital, scanner, sinar X, dan sebagainya.

Pengolahan citra digital adalah suatu kegiatan pemrosesan gambar digital dengan tujuan memperbaiki kualitas suatu gambar agar lebih mudah diinterpretasi oleh mata manusia ataupun mesin. Berdasarkan tujuannya, pengolahan citra digital dapat dibagi menjadi beberapa jenis antara lain sebagai berikut:
  1. Perbaikan kualitas citra, misalnya menambah atau mengurangi kontras, mempertajam gambar, atau memberikan warna semu.
  2. Penghilang cacat pada citra, seperti menghilangkan noise dan blur.
  3. Mengompres citra dengan tujuan mengurangi kapasitas gambar pada saat restorasi.
  4. Segmentasi citra, yaitu membagi citra menjadi beberapa segmen dengan kriteria tertentu, biasanya dipakai untuk pengenalan pola pada mesin otomatis, robot, dan sebagainya.
  5. Anilisis citra, yaitu dengan mengekstraksi ciri-ciri citra tertentu untuk keperluan pengenalan dan identifikasi objek, contohnya adalah pendeteksi tepi objek pada gambar.
  6. Rekonstruksi citra, yaitu membentuk ulang objek hasil proyeksi, misalnya oleh sinar X.

|
0

Beberapa Kode Rahasia Nokia

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 11, 2010
Tahukah Anda kalau ponsel Nokia memiliki kode rahasia yang bisa diakses dengan kombinasi tombol untuk fungsi tertentu? Beberapa kode Rahasia Nokia yang bisa berguna bagi Anda sebagai berikut :

*#06# : Cek nomor IMEI (International Mobile Equipment Identity)
*#0000# : Secara berurutan dari baris paling atas menunjukkan : versi software, tanggal pembuatan, dan tipe kompresi
*#30# : Menampilkan nomor pribadi (private number) yang menghubungi Anda
*#7370# : Mereset ponsel
*#7760# : Melihat kode fabrikasi ponsel
*#7780# : Mengembalikan pengaturan ponsel ke default factory setting

Selamat mencoba, tetapi ingat, mereset ponsel akan menyebabkan hilangnya data dan program (kecuali program bawaan) dan hanya digunakan dalam keadaan mendesak, misalnya terkena virus.

|
0

Televisi Digital

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 11, 2010
Televisi digital adalah teknologi yang mengirimkan sinyal video dan audio ke pesawat televisi dalam bentuk data dengan memanfaatkan modulasi digital. Kelebihan televisi digital dibandingkan dengan televisi analog adalah :
- Gambar yang dihasilkan jernih, tidak ada noise dalam bentuk bayangan atau bintik-bintik.
- Memungkinkan terjadinya komunikasi 2 arah, seperti internet.

Di Indonesia, penyiaran televisi digital diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tanggal 20 Mei 2009. Saat ini stasiun TV yang bisa dinikmati dengan televisi digital adalah SCTV, Metro TV, Trans TV, Trans7, ANTV, dan TV One dan sementara hanya bisa dinikmati di wilayah Jabotabek dengan frekuensi 46 UHF atau 674 Mhz.

Salah satu produsen televisi yang menghadirkan televisi digital build in di Indonesia adalah LG. Namun bagi Anda yang belum punya televisi digital, tetap dapat menikmati siaran televisi digital dengan menambah perangkat tambahan yaitu set top box yang bisa dibeli di toko peralatan elektronik.

|
0

Shortcut Excel Untuk Mempercepat Pengerjaan Data

Posted by Shinichi Kudo on Jumat, Januari 08, 2010
Cepat, Tepat, dan Benar, itulah tuntutan bagi kebanyakan karyawan kantoran yang sehari-harinya berkutat dengan Microsoft Excel. Excel memang sekarang menjadi software pengerjaan data produk Microsoft Corp. yang paling populer di dunia. Mulai dari pengerjaan tabel sederhana sampai pada pengerjaan data menggunakan Vlookup ataupun Macro menggunakan Visual Basic Editor bisa dilakukan dengan menggunakan Excel.

Akan tetapi sepintar apapun rumus yang kita pakai untuk pengerjaan data, kita tetap memerlukan data input yang diolah. Artinya kita tetap harus menginput data ke dalam Excel untuk kemudian dijadikan referensi pengolahan data, misalnya untuk dijadikan sebuah grafik.

Dalam melakukan input data, ada beberapa shortcut untuk mempercepat pengerjaan data. Adapun shortcut keyboard yang dimaksud diantaranya adalah :

CTRL + A : Block All Sheet
CTRL + B : Format Font to Bold
CTRL + C : Copy
CTRL + F : Find or Replace
CTRL + I : Format Font to Italic
CTRL + N : Open a New File
CTRL + O : Open Saved File
CTRL + S : Save the Current File
CTRL + U : Format Font to Underline
CTRL + V : Paste
CTRL + X : Cut
CTRL + Y : Redo
CTRL + Z : Undo
CTRL + 1 : Format Cell
CTRL + SPACE : Block Entire Column
SHIFT + SPACE : Block Entire Row
F2 : Edit Selected Cell

Selamat mencoba!

|
0

7-Zip - Solusi Lain Untuk Kompres File

Posted by Shinichi Kudo on Jumat, Januari 08, 2010
Ukuran file yang terlampau besar memang sering kali mengganggu, karena membutuhkan hard disk yang besar juga untuk menyimpannya, belum lagi kalau file tersebut mobilitasnya tinggi, misalnya harus dipindah menggunakan USB flash disk atau di email ke pengguna komputer lain. Pasti hal tersebut akan menyita banyak waktu, dan belum lagi file tersebut sering gagal kirim jika ukurannnya sudah terlampau besar.

Maka dari itu, me
ngompres file menjadi kapasitas yang lebih kecil adalah solusi yang paling tepat untuk masalah di atas, lagi pula jika ada banyak file besar bisa sekaligus diorganisir dalam satu folder Zip. Beberapa software pengompres file yang paling banyak digunakan untuk mengompres offce file adalah WinZip dan WinRAR.

Sebagai alternatif
ketiga, kita juga bisa mengompres file dengan menggunakan 7-Zip sebagai solusi lain untuk kompres file. Kelebihan 7-Zip adalah kemampuannya yang bisa mengompres file Office hingga 40% lebih kecil dari hasil kompres file dengan menggunakan WinZip. Jika file hasil kompresan menggunakan WinZip adalah 1 Mb, maka menggunakan 7-Zip filenya tinggal 600 Kb saja. Dengan demikian, mobilitas file tersebut juga akan menjadi lebih cepat.
Penggunaan 7-Zip juga sangat mudah, cukup klik kanan pada file yang akan dikompres pada Windows Exprorer, maka akan langsung tampil menu ke 7-Zip.




Software 7-Zip dapat diunduh secara gratis disini. Jadi tunggu apa lagi, jika dalam pekerjaan anda sangat direpotkan oleh file berukuran besar, ada baiknya mencoba 7-Zip.


|
0

iPhone Termahal di Dunia

Posted by Shinichi Kudo on Kamis, Januari 07, 2010
Adalah Peter Aloisson, seorang design permata terkemuka di Austria yang merancang sebuah iPhone 3G termahal di dunia saat ini. iPhone yang diberi nama Kings Button ini bernilai bukan hanya karena kecerdasannya, sebagaimana yang sering ditawarkan oleh vendor-vendor besar, seperti Apple. Akan tetapi, yang membuat para kolektor berdecak kagum adalah karena iPhone ini didesain menggunakan 138 potongan berlian menutupi pinggiran ponsel, tetapi yang paling mahal adalah berlian putih 6,6 karat pada tombol Home ponsel.



Gambar iPhone Kings Button.

Anda tertarik membelinya? Sekiranya perlu menabung terlebih dahulu, karena tidak tanggung-tanggung. iPhone ini dihargai senilai 2,4 Juta Dollar Amerika atau sekitar 24 Milyar Rupiah. Luar biasa bukan?

|
0

Robot Humanoid

Posted by Shinichi Kudo on Kamis, Januari 07, 2010
Selama berabad abad lalu para ilmuwan kita sudah memikirkan suatu era dimana kita sebagai manusia dalam melakukan aktivitas sehari-hari ditemani oleh sebuah robot yang bisa berpikir dan bertindak menyerupai manusia. Agaknya tidak lama lagi impian adanya robot tersebut akan segera terwujud dengan semakin disempurnakannya teknologi Robot Humanoid.



Robot hum
anoid adalah sebuah teknologi robotik berbentuk manusia atau kurang lebih menyerupai manusia dan mempunyai kecerdasan atau kapasitas untuk melakukan hal-hal sebagai berikut:
- Dapat belajar atau mendapatkan kemampuan baru tanpa adanya bantuan dari luar (seperti halnya kemampua
n manusia untuk belajar dan beradaptasi dengan perubahan lingkungan).
- Self maintenance (dalam hal ini bisa mengisi daya sendiri ataupun memulihkan kondisi sendiri).
- Mempunyai kecerdasan untuk menghindarkan diri atau menciptakan suatu kondisi yang dapat membahayakan manusia, lingkungan sekitar, maupun dirinya sendiri.
- Aman dalam berinteraksi dengan manusia dan lingkungan sekitar.

Teknologi robot humanoid yang sedang dikembangkan saat ini bertujuan membantu manusia dalam mengerjakan aktivitasnya, baik aktivitas ringan maupun yang berbahaya, mulai dari robot pembersih rumah, robot baby sitter, robot perawat, dan robot dengan tugas berbahaya seperti robot peneliti di luar angkasa. Salah satu perusahaan yang aktif mengembangkan robot humanoid adalah Honda dengan teknologi robotnya yang bernama Asimo Advanced Step in Innovative Mobility)



Dengan adanya teknologi robot humanoid ini diharapkan pekerjaan manusia kedepannya akan semakin mudah dan resiko kecelakaan kerja dapat diminimalisir. Jika sekarang kita bisa menghadiahkan anak atau keponakan kita sebuah mainan robot-robotan atau boneka Doraemon, bukan tidak mungkin beberapa dasawarsa yang akan datang kita akan membelikan robot Doraemon asli sebagai hadiah ulang tahun cucu kita (tentunya tidak dengan isi kantong ajaibnya).

Sumber gambar:

http://news.xinhuanet.com/
http://www.slipperybrick.com/


|
0

Mengubah Nokia E61 Menjadi Blackberry

Posted by Shinichi Kudo on Rabu, Januari 06, 2010
Mengubah Nokia E61 Menjadi BlackBerry


Siapa yang tidak kenal BlackBerry? Sejak diperkenalkan di Indonesia pada pertengahan 2004, semakin hari popularitas ponsel high class nan pintar asal Canada ini semakin menanjak, bahkan belakangan ini telah mengancam Nokia yang notabenenya sudah bercokol di puncak tahta selama bertahun-tahun.





Pada BlackBery, ada layanan Push Mail yang kita kenal dengan nama BlacBerry Connect (BBC). Ternyata fitur ini juga bisa diaplikasikan pada ponsel lain yang bukan Blackberry. Dengan demikian, BlackBerry Connect for Nokia bisa digunakan pada ponsel seri : Communicator 9300,9500 dan E90, serta Nokia E-Series lainnya (E50,E51,E61,E61i, E62,E65, dan E70).


Kali ini kita akan coba menggunakan nokia E61. Tentunya akan sangat menarik jika ponsel qwerty pintar yang lagi turun pamor ini bisa menggunakan BBC.




Aplikasi dan panduannya dapat di download di http://www.businesssoftware.nokia.com/blackberry_downloads.php



Cara instalasinya adalah sebagai berikut :

Pertama kali yang harus dilakukan sebelum mendownload software Blackberry Connect adalah mengetik *#0000# pada ponsel nokia E61 dan versi-nya adalah : 3.0633.09.04 , maka yang harus didownload adalah Blackberry Connect 4.0 versi 7.45.0

Download software tersebut ke dalam PC, lalu aktifkan aplikasi Nokia PC Suite untuk menginstall software tersebut kedalam handset Nokia E61.

Jika instalasi berhasil, maka akan muncul folder Blackberry pada tampilan menu. Buka Folder tersebut, lalu aktifkan service Blackberry-nya dengan merubah menu Blackberry Service menjadi ON.
Setelah Blackberry Service dalam posisi ON dan ter-connect, kita dapat melihat PIN handset Nokia tersebut dari menu Device Info. Pin dan IMEI inilah yang nantinya akan dipakai untuk pendaftaran di Blackberry Webclient [BWC] di site: http://xl.blackberry.com/. Jangan lupa, Sebelum dilakukan pendaftaran di BWC lakukan dahulu Registratsi Network melalui menu Service Info > Host Routing lalu pilih menu Register Now.
Setelah terdaftar di BWC bisa melakukan pendaftaran beberapa email account yang akan dimasukkan kedalam Blackberry Connect for Nokia. Jangan lupa setelah melakukan penambahan email account di BWC, lakukan Send Service Books. Jika Service Books sukses diterima di handset Nokia E61, maka akan mengcreate masing-masing folder email kedalam menu Messaging. Cek pula pada tampilan berikut ini :
Menu > Blackberry > Settings > Service Info > Service Books
Jika semua langkah berhasil, maka layanan push email Blackberry di Nokia E61 bisa digunakan.
Pastikan logo BlackBerry muncul pada layar Nokia E61, artinya terkoneksi dengan server RIM Blackberry. Namun jika hanya muncul setengah logo ataupun terdapat tanda garis miring dilogo tersebut, artinya tidak / belum terkoneksi dengan server RIM Blackberry. Sehingga layanan push mail tidak bisa digunakan untuk kondisi tersebut.

|
1

Saklar dan Relay

Posted by Shinichi Kudo on Selasa, Januari 05, 2010

Mengenal Saklar



Kita sadari atau tidak, dalam keseharian kita beraktivitas tidak lepas dari penggunaan saklar. Mulai dari menyalakan lampu, menghidupkan televisi, menyalakan AC, sampai menghidupkan mobil ketika berpergian tidak lepas dari yang namanya saklar. Ya, inilah alat yang digunakan untuk menghubung atau memutus aliran listrik yang tanpa kita sadari sering menemani aktivitas keseharian kita.



Sebagai peralatan pengontrol arus listrik yang paling sederhana, saklar begitu banyak digunakan kontrol untuk berbagai peralatan elektronik, mulai dari lampu sampai motor industri pun menggunakan saklar.



Apakah semua peralatan elektronik dikontrol hanya menggunakan saklar? Jawabannya tentu saja tidak. Bayangkan jika kita harus menghidupkan beberapa buah lampu dengan sekali menekan saklar, dan disaat bersamaan beberapa lampu lainnya harus padam dan ditambah lagi dua buah motor yang harus berputar bersamaan ketika lampu yang tadi dihidupkan. Salah satu alternatif yang cocok adalah dengan menggunakan relay.



Apa itu Relay?


Gambar Relay

Relay adalah sebuah komponen listrik yang terdiri dari beberapa saklar yang digerakkan melalui gaya magnet. Sebuah relay terdiri dari kumparan kawat beberapa buah saklar. Ketika kumparan tersebut dialiri arus listrik, gaya magnet pada kumparan tersebut akan menarik saklar di dekatnya sehingga saklar yang tadinya Normally Open (NO) akan menutup dan Normally Close (NC) akan membuka. Dengan demikian jika saklar-saklar tersebut dihubungkan ke beberapa beban, seperti lampu dan motor, bisa mengontrol beban tersebut dalam waktu yang bersamaan.


Berdasarkan arus yang melewati kumparan, Relay dibagi menjadi 2 macam, yaitu Relay AC yang memanfaatkan arus AC untuk gaya magnetnya dan Relay DC yang menggunakan arus DC untuk gaya magnetnya.


|
0

Mengenal Mikrokontroler

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 04, 2010
Apa Itu Mikrokontroler?

Mikrokontroler adalah suatu IC yang dirancang dengan kepadatan sangat tinggi dimana pada satu chip (single chip)-nya dapat digunakan untuk memproses data, dan dilengkapi dengan ROM, RAM dan fasilitas I/O.



(Gambar Mikrokontroler Atmel AT89C51)
Mengapa Menggunakan Mikrokontroler?

Kelebihan dari mikrokontroler adalah Prosesor, ROM, RAM dan I/O yang dikemas dalam satu bentuk chip kecil sehingga menjadikannya sebagai alternatif desain kontrol yang menghemat penggunaan komponen, catu daya, dan biaya. Mikrokontroler adalah solusi terbaik dalam penggunaan mulai dari mainan anak-anak, peralatan elektronik rumah tangga, peralatan industri, telekomunikasi, sampai pada robot yang mementingkan dimensi kecil, biaya fabrikasi rendah, dan konsumsi daya yang kecil. Jika Anda berniat membuat aplikasi elektronika berdasarkan kriteria di atas, ada baiknya mempertimbangkan penggunaan mikrokontroler.

|

Copyright © 2009 Elektronika, Komputer, Gadget, Sistem Kontrol dan Implementasinya All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.