0

Mengenal Mikrokontroler

Posted by Shinichi Kudo on Senin, Januari 04, 2010
Apa Itu Mikrokontroler?

Mikrokontroler adalah suatu IC yang dirancang dengan kepadatan sangat tinggi dimana pada satu chip (single chip)-nya dapat digunakan untuk memproses data, dan dilengkapi dengan ROM, RAM dan fasilitas I/O.



(Gambar Mikrokontroler Atmel AT89C51)
Mengapa Menggunakan Mikrokontroler?

Kelebihan dari mikrokontroler adalah Prosesor, ROM, RAM dan I/O yang dikemas dalam satu bentuk chip kecil sehingga menjadikannya sebagai alternatif desain kontrol yang menghemat penggunaan komponen, catu daya, dan biaya. Mikrokontroler adalah solusi terbaik dalam penggunaan mulai dari mainan anak-anak, peralatan elektronik rumah tangga, peralatan industri, telekomunikasi, sampai pada robot yang mementingkan dimensi kecil, biaya fabrikasi rendah, dan konsumsi daya yang kecil. Jika Anda berniat membuat aplikasi elektronika berdasarkan kriteria di atas, ada baiknya mempertimbangkan penggunaan mikrokontroler.

|

0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 Elektronika, Komputer, Gadget, Sistem Kontrol dan Implementasinya All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.